Wabup Penajam : GN-BBGRM Lestarikan Budaya Gotong Royong

Subur – Humas Setkab Penajam Paser Utara

 

Wakil Bupati Penajam Paser Utara, Mustaqim MZ menyerahkan bibit  tanaman usai membuka BBGRM Ke-12  dan HKG PKK Ke-43 Tahun 2015 (Subur - Humas Setkab Penajam Paser Utara)

Wakil Bupati Penajam Paser Utara, Mustaqim MZ menyerahkan bibit tanaman usai membuka BBGRM Ke-12 dan HKG PKK Ke-43 Tahun 2015 (Subur – Humas Setkab Penajam Paser Utara)

Penajam, helloborneo.com – Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (GN-BBGRM), kata Wakil Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Mustaqim MZ, dapat melestarikan budaya semangat gotong royong dimasyarakat.

“Hakekatnya GN-BBGRM itu kerjasama masyarakat dibidang pembangunan yang diarahkan kepada peningkatan persatuan dan kesatuan masyarakat dan peningkatan peran aktif masyarakat dalam pembangunan,” kata Wabup Mustaqim, ketika membuka GN-BBGRM Ke-12   dan Hari Kesatuan Gerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) Ke-43 Tahun 2015 di di Desa Labangka Barat, Kecamatan Babulu, Senin.

Ia mengharapkan, Kegiatan tersebut mampu mendorong semangat kegotongroyongan dab kebersamaan yang telah dilaksanakan secara turun temurun dalam kehidupan sosial masyarakat, untuk menciptakan kehidupan masyarakat yang rukun dan damai serta saling bahu membahu dalam membangun kehidupan bermasyarakat.

“Kearifan nilai-nilai sosial budaya lokal dalam aspek kegotongroyongan harus diberdayakan, dilestarikan dan dikembangkan, sehingga menjadi potensi dalam pembangunan desa dan kelurahan,” jelas Mustaqim.

Pembangunan masyarakat desa dan kelurahan, lanjutnya, merupakan dasar pembangunan wilayah kecamatan, dan pembangunan wilayah kecamatan merupakan dasar pembangunan wilayah kabupaten. Jadi, berbagai kesenjangan yang ada, harus benar-benar dihilangkan sehingga prinsip pembangunan dari, oleh dan untuk rakyat harus dapat benar-benar diwujudkan.

“Melalui momentum GN-BBGRM ke- 12 ini, saya mengajak kepada semua untuk bersama-sama melestarikan semangat gotong royong melalui gerakan pemberdayaan kesejahteraan keluarga menuju masyarakat mandiri dan sejahtera,” kata Mustaqim.

“Saya berharap, dengan peringatan ini dapat meningkatkan kepedulian dan peran aktif masyarakat, sehingga tercipta masyarakat yang mandiri dan berpartisipasi aktif dalam pembangunan disegala bidang,” ujarnya.

Mustaqim mengajak, seluruh Aparatur Sipil Negara, anggota TNI/POLRI dan segenap komponen masyarakat Kabupaten Penajam Paser Utara, dapat membantu dan mensukseskan kegiatan pembangunan yang dilaksanakan, karena pembangunan tidak akan berhasil tanpa dukungan dari semua pihak.

Kegiatan pembukaan GN-BBGRM Ke-12   dan HKG PKK Ke-43, dihadiri Wakil Ketua DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara, Sudirman, Dandim 0913 Penajam Paser Utara, Letkol Czy Adi Suryanto, Wakil Ketua PKK, Yulia Makhfirah.

Setelah membuka secara resmi GN-BBGRM Ke-12   dan HKG PKK Ke-43, Wakil Bupati Penajam Paser Utara, Mustqim MZ, menyerahkan bibit tanaman kepada masing-masing camat, kemudian dilanjutkan dengan penanaman pohon secara simbolis oleh para pejabat Kabupaten Penajam Paser Utara. (bp/*esa)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.