Pemkab Penajam Berencana Laksanakan Lelang Jabatan

AH Ari B

 

Bupati Penajam Paser Utara, Yusran Aspar (Suherman - Hello Borneo)

Bupati Penajam Paser Utara, Yusran Aspar (Suherman – Hello Borneo)

Penajam, helloborneo.com – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, berencana melaksanakan lelang jabatan atau promosi jabatan terhadap pejabat eselon II di lingkungan pemerintahan setempat.

Bupati Penajam Paser Utara, Yusran Aspar, di Penajam, Kamis mengungkapkan, pelaksanaan mutasi yang rencananya akan laksanakan Juli ini (2015) ditunda, menunggu hasil konsultasi Badan Kepegawain Daerah (BKD) mengenai mekanisme pelaksanaan lelang jabatan.

“BKD sedang konsultasi ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) terkait lelang jabatan, jadi kami tunda dulu pelaksanaan mutasi sampai usai lebaran,” katanya.

Lelang jabatan atau promosi jabatan bagi pejabat eselon II, menurut Yusran Aspar, dilakukan agar pemerintah dapat memilih pejabat untuk ditempatkan sebagai kepala dinas memiliki kompetensi serta kinerja yang baik.

“Kami lagi menunggu hasil konsultasi BKD terkait mekanisme lelang jabatan, lelang jabatan akan dilaksanakan untuk mendapatkan pejabat yang benar-benar kompeten untuk duduk ssbagai kepala dinas,” jelasnya.

“Lelang jabatan atau promosi jabatan itu, juga bertujuan agar kepala dinas yang terpilih dapat mengimplementasikan program atau kegiatan daerah sampai ke tingkat bawah,” kata Yusran Aspar.

Selain itu Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, tambah Yusran Aspar, juga berencana melakukan penjaringan pejabat di tingkat eselon III dan IV dengan sistem yang berbeda sehingga dapat menjaring pejabat yang memilik kemampuan yang mumpuni dalam menjalankan tugas. (bp/*log)




One thought on “Pemkab Penajam Berencana Laksanakan Lelang Jabatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.