Pengibaran Bendera Kenangan Termanis Paskibra Penajam

Suherman

 

Pengibaran sang saka merah putih pada upacara HUT RI ke-70 di Stadium Utama Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (Suherman - Hello Borneo)

Pengibaran sang saka merah putih pada upacara HUT RI ke-70 di Stadium Utama Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (Suherman – Hello Borneo)

Penajam, helloborneo.com – Pengkibaran bendera merah putih pada upacara peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 70 menjadi kenangan termanis Pasukan Pengkibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

salah seorang anggota Paskibraka Agetia Sari, di Penajam, Senin, mengungkapkan keberhasilan melakukan pengibaran bendera pada HUT RI kke-70 adalah hasil perjuangan keras teman-teman saat karatina selama hampir satu bulan.

“Saya bangga terpilih menjadi anggota Paskibraka, memegang amanat itu tidak gampang karena butuh mental kedispilin dan fisik yang prima,” ujarnya.

Keberhasilan melakukan pengiibaran bendera merah putih tersebut, menurut Agetia Sarini , merupakan doa dari orang tua, menjadi anggota Paskibraka membuat masing-masing orang tua anggota Paskibra bangga.

Saat prosesi pengibaran bendera merah-putih dilaksanakan pada upacara HUT RI ke-70 di Stadion Utama Penajam, ribuan mata tertuju pada langkah tegap pasukan berseragam putih. Alunan suara sepatu terdengar sempurna untuk menunaikan tigas mengkibarankan bendera pusaka.

Alfi Krismoteria membawa baki melewati 24 anak tangga menjeput bendera duplikan merah putih. Aura keiklasan terpancar dar siswi SMA Negeri 1 Penajam tersebut, ketika Bupati Penajam Paser Utara, Yusran Aspar menata bendera merah putih di baki yang dibawanya.

Tugas dan perjuangan anggota Paskibra tersebut selesai, ketika tiga anggota pengibar bendera, Nursyah Bani, Alwan Alrrazaq, dan Ngakan Made Bayu berhasil membentang dan mengibarkan sang merah putih ditiang tertinggi di bumi pertiwi. (bp/*esa)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.