Mustaqim Kecewa Dengan Layanan RSUD Penajam

AH Ari B

 

Wakil Bupati Mustaqim MZ saat melakukan sidak ke RSUD Penajam Paser Utara (AH Ari B - Hello Borneo)

Wakil Bupati Mustaqim MZ saat melakukan sidak ke RSUD Penajam Paser Utara (AH Ari B – Hello Borneo)

Penajam helloborneo.com – Wakil Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Mustaqim MZ merasa kecewa dengan pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di daerah itu karena dokter spesialis yang bertugas jarang masuk atau berada di tempat tanpa keterangan.

Tidak adanya beberapa dokter spesialis yang bertugas di RSUD Penajam Paser Utara terungkap saat Wakil Bupati Mustaqim melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke rumah sakit tersebut, Selasa. Mustaqim sangat menyayangkan pelayanan kesehatan RSUD yang masih belum maksimal .

“Saya kecewa dengan layanan RSUD, karena pada saat pasien ramai beberapa dokter yang bertugas justru tidakmasuk kerja atau tidak berada di tempat tanpa memberikan alasan,” katanya.

Selain itu, Mustaqim juga megaku, banyak menerima informasi, bahwa dokter spesialis di poliklinik dalam sering tidak ada di tempat tanpa keterangan, sehingga diharapkan ada sikap tegas dari managemen rumah sakit untuk menyikapi perilaku indispliner pegawai tersebut.

“Manajemen RSUD harus bersikap tegas terhadap pegawai yang tidak disiplin itu, karena dokter yang bertugas tidak masuk kerja akan berdampak pada pelayanan kepada masyarakat,” jelsnya.

Dalam sidak tersebut, Mustaqim menemui dokter dan perawat yang bertugas saat itu untuk memastikan pelayanan yang diberikan berjalan baik. Bahkan, wabup juga berdialog dengan beberapa keluarga pasien mempertanyakan pelayanan yang diberikan RSUD setempat.

Sementara Direktur RSUD Penajam Paser Utara, Jense Grace Makisurat mengatakan, untuk mengatasi permasalahan tersebut, telah berupaya menambah jumlah tenaga dokter spesialis dengan melakukan kerja sama dengan pihak rumah sakit Tentara Balikpapan. Namun, sampai saat ini masih terkendala jam kerja sehingga kerja sama tersebut belum bisa direalisasikan. (bp/*esa)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.