Paser Meriahkan APKASI Expo 2023, Perkenalkan Produk dan Destinasi Unggulan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser mengikuti kegiatan APKASI Otonomi Expo. (Ist)
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser mengikuti kegiatan APKASI Otonomi Expo. (Ist)

Tangerang, helloborneo.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser mengikuti kegiatan APKASI Otonomi Expo yang berlangsung di Tangerang Selatan, Provinsi Banten, pada 20 – 22 Juli 2023. Kegiatan tersebut diikuti 131 kabupaten, 1 kementerian, dan 3 provinsi, serta 6 sektor swasta.

“Pada kegiatan ini Pemkab Paser membuka stand pameran,” kata Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Paser, Muhsin Palingrungi, Jumat (21/7/2023).

APKASI Otonomi Expo yang diprakarsai Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) digelar bersamaan dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) APKASI ke-XV yang rutin dilaksanakan setiap tahun.

Muhsin menerangkan pada kegiatan pameran ini Pemkab Paser mempromosikan produk lokal dan destinasi wisata unggulan daerah.

Dengan sering dipromosikannya produk dan destinasi wisata, ia berharap Kabupaten Paser dikenal secara luas.

Melalui kegiatan ini, lanjut Muhsin, juga diharapkan dapat menarik investasi serta menumbuhkan ekonomi kreatif di daerah.

Kemajuan destinasi wisata juga diharap dapat meningkatkan ekonomi warga setempat, dan promosi produk lokal juga bertujuan untuk melestarikan budaya daerah.

“Kami aktif mempromosikan produk dan destinasi wisata dalam berbagai even di tingkat Provinsi Kaltim dan nasional,” ujarnya.

APKASI Otonomi Expo merupakan rangkaian kegiatan dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) APKASI XV tahun 2023.

Kegiatan yang dipusatkan dipusatkan di International Convention Center (ICE) BSD, Tangerang, Banten, dibuka Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Kamis (20/7).

Turut hadir dalam pembukaan Rakernas APKASI Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Ketua KPK Firli Bahuri, Ketua APKASI Sutan Riska Tuanku, dan Penjabat Gubernur Banten Ali Muktabar. (mckab/log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.