Bupati Paser Koordinasi Sukseskan Pilkada dan Pilkades

Ajang Araya

 

Bupati Kabupaten Paser, Ridwan Suwidi

Bupati Kabupaten Paser, Ridwan Suwidi

Tana Paser,  helloborneo.com – 2015 dan 2016 merupakan tahun politik di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur. Pasalnya, usai pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember 2015 mendatang, di 2016 masyarakat kembali dihadapkan dengan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak.

Untuk mensukseskan Pilkada dan Pilkades Selasa (11/8), di Gedung Awang Mangkuruku Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Paser menyelengarakan rapat koordinasi. Bupati Paser, Ridwan Suwidi yang dijumpai helloborneo.com mengatakan, sejauh ini semua kegiatan berjalan dengan baik dan koordinasi antar kepala desa juga berjalan dengan lancar.

“Dan semoga dengan koordinasi dan komunikasi yang baik ini Pilkada dan Pilkades bisa berjalan dengan baik dan sukses,” tutur Ridwan. Dengan suksesnya penyelengaraan Pilkada dan Pilkades, diharapkan mendapatkan pemimpin yang bisa memajukan Kabupaten Paser lebih baik lagi dan lebih berkembang lagi.

Hasil rapat kordinasi hari ini, diharapkan bisa membuahkan strategi yang menunjang kesuksesan penyelengaraan Pilkada dan Pilkades nantinya.

“Semoga nantinya dari rapat ini ada keputusan-keputusan yang stategis untuk lebih memajukan Kabupaten Paser,” tutupnya. (log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.