10 Kursi Jabatan  Eselon II di Pemkab Berau Masih Kosong

N Rahayu

Sekda Berau, M Ghazali. (Ist)
Sekda Berau, M Ghazali. (Ist)

Berau, helloborneo.com – Sebanyak 10 kursi jabatan  Eselon II  di Pemkab Berau masih kosong. Hal tersebut terjadi karena lelang jabatan atau open bidding hingga saat ini belum bisa dilakukan.

Sekretaris Daerah Sekda Kabupaten Berau, Muhammad Ghazali menuturkan sebab lelang jabatan atau open bidding belum bisa dilakukan, karena rekomdasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) belum di terima, meski permohonan telah dikirimkan sejak tiga pekan lalu.

“Sampai hari ini kita masih menunggu rekomendasi KASN ya, karena tidak bisa dilakukan kalau tidak ada itu”, ucapnya, Minggu (31/10/2021).

DIketahui jabatan yang akan di lelang adalah jabatan setara jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP)  untuk beberapa instansi yang saat ini dipimpin oleh pelaksana tugas (Plt). Diantaranya Kepala Dinas Perizinan dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kepala BPKAD, kKpala Dinas Perkebunan, dan lainnya.

Tidak hanya untuk jabatan setara eselon II, jabatan fungsional setara eselon IV juga akan segera dilakukan rotasi, namun hal itu setelah diadakan open bidding untuk eselon II. (sop/tan)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.