Yor MS
Balikpapan, helloborneo.com – Musyawarah Daerah Dewan Pimpnan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia atau Musda DPD KNPI Kota Balikpapam Ke-XV bakal segara digelar dan muncul calon tunggal ketua umum periode berikutnya.
Pendaftaran bakal calon (Balon) Ketua Umum DPD KNPI Kota Balikpapan untuk Musda DPD KNPI Ke-XV resmi ditutup Senin (1/11).
Keputusan tersebut berdasarkan hasil kesepakatan rapat panitia Musda XV DPD KNPI Kota Balikpapan mengenai pendaftaran bakal calon resmi di hari yang sama.
Hingga penutupan pendaftaran balon Ketua Umum, panitia Musda KNPI Balikpapan Ke-XV hanya menerima satu formulir bakal calon.
“Pendaftran bakal calon ketua DPD KNPI Kota Balikpapan, sudah kami tutup pada Senin, 1 November 2021 yang lalu. Sampai dengan pada saat ditutup hanya terdapat satu orang bakal calon yang mendaftar,” ujar Andi Adi Solong ketika ditemui helloborneo.com di Balikpapan, Rabu.
Bakal calon tersebut Andrie Afrizal, yang didukung oleh lebih dari setengah pengurus PK KNPI tingkat kecamatan, dan lebih dari setengah OKP yang bernaung di KNPI.
Persiapan Musda ke-XV KNPI Kota Balikpapan yang dijadwalkan berlangsung Sabtu (6/11) dan Minggu (7/11) di Hotel Grand Tjokro Balikpapan, telah mencapai 95 persen. Hal ini ditegaskan Ketua Stering Commite Musda KNPI Balikpapan M. Ali Amin.
Ali menjelaskan bahwa mekanisme penjaringan Bacalon Ketua KNPI Balikpapan sudah dilakukan sesuai dengan aturan.
“Mekanisme yang sudah dijalankan sesuai dengan aturan AD/ART yang ada di KNPI, tidak boleh melenceng aturan KNPI,” ujarnya.
Dia meminta seluruh OKP agar sama-sama menjaga kondusiftas pelaksanaan Musda. Selain itu, pada Musda nanti diharapkan seluruh peserta mematuhi protokol kesehatan.
“Kami meminta untuk selalu menjaga protokol kesehatan yang diterapkan oleh Pemkot Balikpapan. Saya juga memohon kepada peserta agar memilih calon pemimpin sesuai dengan hati nurani, mari bersama-sama menjaga Musda dengan tidak ada iri dan dengki karena kita mencari pemimpin yang terbaik,”ujarnya.
Musda KNPI Balikpapan kali ini menurut Ali sebagai wadah memilih ketua yang mengayomi dan mengakomodir seluruh pemuda di Balikpapan.
“Tujuannya satu kita memilih pemimpin yang terbaik, saya memohon untuk selalu mengikuti aturan kita memilih pemimpin yang mengayomi pemuda bukan hanya pengurus KNPI saja namun seluruh pemuda Balikpapan,” ucapnya. (bp/tan)