Truk Proyek Padati Jalan Sepaku Makin Masifnya Pembangunan IKN

Bagus Purwa

Bendungan Sepaku Semoi di kawasan IKN yang dibangun Brantas Abipraya. (Ist)
Bendungan Sepaku Semoi di kawasan IKN yang dibangun Brantas Abipraya. (Ist)

Penajam, helloborneo.com – Truk proyek memadati sepanjang jalan poros di wilayah Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, seiring semakin masif pembangunan infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN), ibu kota negara baru Indonesia.

Pantauan helloborneo, di Kecamatan Sepaku wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara yang menjadi kawasan Kota Nusantara nampak dipadati kendaraan setiap hari, dan terlihat juga truk besar proyek.

“Kendaraan makin padat di jalan Sepaku, ada truk proyek IKN dan kadang macet,” ungkap salah satu warga Kecamatan Sepaku Salman.

“Dulu yang melintas hanya mobil kecil jarang truk besar, paling yang banyak sepeda motor, sekarang truk besar setiap hari melintas,” tambahnya.

Terpantau truk besar yang melintas di jalan poros di Kecamatan Sepaku mengangkut material untuk kebutuhan pembangunan IKN membuat kawasan tersebut semakin padat.

Kepadatan lalu lintas jalan poros di wilayah Kecamatan Sepaku tersebut mengharuskan masyarakat untuk berhati-hati saat berkendara di jalan poros di daerah itu.

Apalagi jalan di wilayah Kecamatan Sepaku banyak tikungan dan tanjakan yang cukup tinggi, kalau cuaca panas berdebu dan saat diguyur hujan deras jalan menjadi licin.

“Jadi pengendara harus berhati-hati saat melintas di jalan poros Sepaku, karena cukup rawan kecelakaan dengan padatnya kendaraan,” jelas Helmi warga Kecamatan Sepaku lainnya.

Menurut dia, masyarakat yang berkendara sepeda motor harus pakai masker saat panas debu cukup tebal dan dapat mengganggu jarak pandang, kalau hujan harus lebih hati-hati jalan menjadi licin.

Masyarakat Kecamatan Sepaku menyadari dengan kondisi tersebut, dan mendukung pembangunan infrastruktur yang dilalukan di kawasan IKN karena bakal memberikan dampak positif.

Personel kepolisian rutin melakukan patroli di sepanjang jalan poros di wilayah Sepaku, kata Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Penajam Paser Utara Ajun Komisaris Polisi Rhondy Hermawan, untuk menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas di wilayah tersebut. (log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.