AH Ari B

Bupati Penajam Paser Utara, Yusran Aspar (Suherman – Hello Borneo)
Penajam, helloborneo.com – Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Yusran Aspar mengintruksikan satuan kerja perangkat daerah di lingkungan pemerintah setempat melakukan efesiensi anggaran untuk menyiasati penurunan pendapatan pada 2016.
“Saya instruksikan pejabat pengguna anggaran di masing-masing SKPD (satuan kerja perangkat daerah) melakukan efesiensi anggaran, karena APBD 2016 mengalami defisit akibat dana bagi hasil sektor migas berkurang,” kata Yusran Aspar saat dihubungi di Penajam, Senin.
Efesiensi anggaran tersebut menurut Bupati, adalah mengurangi kegiatan atau program yang sifatnya tidak penting atau bersifat seremonial, seperti perjalanan dinas, sehingga kegiatan pokok yang sudah direncanakan dapat terus berjalan.
Selain itu karena keuangan defisit sekitar Rp300 miliar lanjut Yusran Aspar, masing-masing kepala SKPD juga harus dapat menggunakan anggaran belanja dengan baik sesuai dengan kapasitas yang telah ditentukan, sehingga mencukupi untuk kebutuhan pelaksanaan program dan kegiatan.
“Pimpinan SKPD harus dapat mengendalikan anggaran yang tersedia untuk pelaksanaan kegiatan dan program di ruang lingkup masing-masing,” tegasnya.
Sementara terkait pembangunan dan perbaikan jalan, Yusran Aspar meminta dilaksanakan melalui Unit Pelaksana Teknis Pekerjaan Umum atau UPT-PU di masing-masing kecamatan, sehingga tidak mengorbankan kegiatan inti lainnya.
Bupati Yusran Aspar juga meminta kepada satuan kerja perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, untuk dapat meningkatkan pendapatan. (adv/bp*esa)