Pupuk Bersubsidi Segera Disalurkan Untuk Petani di Penajam Paser Utara

Ari B

Foto Wakil Ketua Komisi II DPRD PPU, Sujiati.

Penajam, helloborneo.com – Pupuk bersubsidi dari pemerintah pusat bakal segera disalurkan untuk petani di Kabupaten Penajam Paser Utara,” kata Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD setempat Sujiati.

“Pupuk bersubsidi segera disalurkan pada bulan ini (Juni 2021),” ujar politisi Partai Gerindra (Gerakan Indonesia Raya) tersebut ketika ditemui helloborneo.com di Penajam, Selasa.

Jumlah anggota kelompok tani yang terdaftar di Dinas Pertanian Kabupaten Penajam Paser Utara sebanyak 719 kelompok tani.

Bantuan pupuk bersubsidi dari pemerintah pusat yakni, pupuk ZA, SP36 serta NPK, dan kebutuhan pupuk petani sesuai RDKK (rencana definitif kelompok) tani.

“Setiap kelompok tani diharapkan membantu menyiapkan proses administrasi karena pupuk bersubsidi telah tersedia di sejumlah kios pupuk,” ucap Sujiati.

“Penyaluran pupuk bersubsidi terkendala administrasi yang cukup rumit dan keuntungan kios pupuk tidak seimbang,” tambahnya.

Pemilik kios atau agen penyalur pupuk bersubsidi jelas Sujiati, banyak yang mengeluh terkait kelengkapan administrasi penyaluran pupuk bersubsidi.

Biaya kelengkapan administrasi penyaluran dibandingkan dengan keuntungan yang diperoleh pemilik kios penyalur pupuk bersubsidi lanjutnya, jumlahnya tidak sebanding.

Biaya fotokopi berkas dari masing-masing anggota kelompok tani nilainya cukup besar, sehingga pendapatan tidak sebanding.

Dari satu karung pupuk bersubsidi dengan berat 50 kilogram pemilik kios penyalur pupuk bersubsidi mendapatkan keuntungan hanya Rp3.500.

Para petani kata Sujiati, juga harus membantu agen penyalur pupuk bersubsidi dalam proses menyiapkan administrasi syarat penyaluran pupuk bersubsidi tersebut. (adv/bp/hb)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.