Tun MZ
Washington DC, helloborneo.com – Terus melesatnya harga bahan bakar minyak (BBM) membuat banyak warga Amerika Serikat frustrasi dan memusingkan pemerintahan Presiden Joe Biden. Namun hal ini dapat berarti juga akan semakin mempercepat proses transisi ke penggunaan kendaraan yang menggunakan energi terbarukan, terutama listrik.
Para pakar mengatakan meskipun penjualan kendaraan listrik atau EV cenderung meningkat ketika harga BBM naik, mereka memperingatkan sulitnya menarik garis lurus, atau mengaitkan antara kenaikan harga BBM di pom-pom bensin dengan pembelian mobil.
“Orang-orang membeli mobil listrik karena berbagai alasan. Mereka tidak sepenuhnya bergantung pada harga BBM, tetapi kenaikan harga BBM memperkuat alasan pembelian mobil listrik,” ujar Genevieve Cullen, Presiden Asosiasi Transportasi Kendaraan Listrik (EDTA), sebuah kelompok perdagangan yang mewakili produsen kendaraan listrik.
Menurut data yang dikumpulkan Atlas Public Policy, kelompok yang melacak pasar kendaraan listrik, sejak Januari hingga September tahun ini saja ada sekitar 468.000 kendaraan listrik terjual di AS. Jumlah ini menunjukkan kenaikan sebesar 45 persen dibanding penjualan 323.000 kendaraan listrik selama tahun 2020.
Jika mengkaji data pada bulan September saja, para konsumen di AS membeli sebanyak 57.000 kendaraan listrik. Jumlah tersebut naik sebanyak 63 persen dibanding 35.000 kendaraan listrik yang terjual pada September 2020, dan naik 90 persen dibanding 30.000 kendaraan listrik yang terjual pada bulan yang sama di tahun 2019.
Menurut Biro Statistik Tenaga Kerja, kenaikan harga BBM membuat kendaraan listrik menjadi menarik. Biaya listrik per satu kilowat jam di Amerika naik dari 13 dolar 5 sen pada Oktober 2020 menjadi 14 dolar 2 sen pada Oktober 2021 atau setara dengan 5,2 persen kenaikan.
Sebaliknya harga rata-rata satu galon BBM naik dari 2 dolar 23 sen pada Oktober 2020 menjadi 3 dolar 48 sen pada Oktober 2021; atau naik sekitar 56,1 persen.
“Harga BBM yang tinggi menyulitkan warga Amerika yang mengendarai kendaraan berbahan bakar bensin,” ujar Luke Tonachel, Direktur Natural Resources Defense Council untuk kendaraan dan bahan bakar bersih.
Ia menambahkan bahwa “volatilitas harga minyak dunia yang digunakan untuk harga BBM selalu mengkhawatirkan.”
Namun struktur pasar listrik di Amerika mencegah kenaikan harga secara tajam. “Harga listrik diatur, sehingga cukup stabil,” papar Tonachel, “seorang pengemudi kendaraan listrik dapat membayar seperempat atau kurang, dibanding yang mengendarai kendaraan berbahan bakar bensin.” (voa/tan)