Palangka Raya, helloborneo.com – Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Achmad Rasyid meminta agar pemerintah daerah mengantisipasi lonjakan harga bahan pokok (Bapok) menjelang bulan Ramadan tahun ini.
Menurutnya, hanya beberapa bulan lagi telah memasuki bulan Ramadan. Karena itu pemerintah daerah harus mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok agar tidak mengalami lonjakan saat bulan puasa dengan menyiapkan program-program seperti operasi pasar dan program lainnya.
Ia menjelaskan, antisipasi sejak dini ini perlu, untuk meminimalisir lonjakan harga bapok.
“Jangan sampai menunggu ada kenaikan bahan pokok baru melakukan upaya. Sekarang sudah dilakukan ke depannya pasar murah pasar penyeimbang supaya masyarakat terbantu lah,” imbuhnya.
Ia berharap stok bapok menjelang bulan puasa bisa tetap aman dan tercukupi. Sehingga masyarakat tidak resah saat menyambut bulan Ramadan. (ip/log)