Mayat Nelayan Penajam Ditemukan di Muara Telake

AH Ari B

 

Penajam, helloborneo.com – Tujuh hari tanpa kabar bahkan setelah dilakukan pencarian, keberadaan diduga Jumain, warga Kayu Api RT.21 Kelurahan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur akhirnya ada titik terang.

Nelayan di Kabupaten Paser, Rabu menemukan sesosok mayat lelaki mengapung di perairan laut Muara Telake.

Diduga mayat tersebut merupakan jenazah Jumain yang dikabarkan menghilang, sejak tanggal 16 April lalu. Namun karena ketakutan, sang nelayan hanya membiarkan jasad tersebut mengapung tanpa diikat.

Komandan Pos TNI Angkatan Laut Penajam Pembantu Letnan Dua (Pelda) Sunari, mengatakan informasi adanya mayat mengapung di perairan laut Muara Telake, pertama kali diterima pihak keluarga korban pada hari rabu sore, namun baru diteruskannya ke Pos TNI AL penajam pada hari kamis pagi.

“Kami baru menerima adanya temuan mayat mengapung hari ini dan masih dibuktikan ke benarannya oleh anggota SAR Kabupaten PPU bersama keluarga korban,” kata Sunari saat dihubungi redaksi helloborneo.com di Pos TNI AL Penajam, Kamis.

”Pihak SAR Kabupaten PPU bersama keluarga korban telah berangkat menuju ke lokasi ditemukannya mayat. Dan kami meminta kerjasama Pos TNI AL Tanah Grogot untuk membantu pencarian,” kata Sunar

Pencarian Jumain yang sempat dihentikan pada senin malam oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten PPU kini kembali diteruskan.

Karena dimungkinkan jasad lelaki misterius yang ditemukan tersebut merupakan jenazah Jumain yang hanyut terbawa arus. (log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.