Permintaan Daging Sapi di Paser Meningkat

Ajang Araya

 

LARIS. Bambang salah satu pedagang Sapi di Pasar Senaken merasakan dampak mendekati Perayaan Idul Adha

LARIS. Bambang salah satu pedagang Sapi di Pasar Senaken merasakan dampak mendekati Perayaan Idul Adha

Tana Paser, helloborneo.com – Menjelang hari raya Idul Adha, permintaan daging di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, mengalami peningkatan. Mulai dari permintaan untuk sapi kurban hingga permintaan untuk di konsumsi di hari raya mendatang.

Untuk memenuhi permintaan tersebut, Dinas Peternakan Kabupaten Paser mulai memasok sapi dari luar daerah.

Kabid Pengembangan Kawasan dan Usaha Peternakan, Dinas Peternakan Paser, Syarif Puadi Fauzi mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan daging pihaknya mengambil dari luar daerah, karena peternak sapi lokal belum bisa memenuhi kebutuhan harian di kabupaten.

“Menjelang Idul Adha memang ada peningkatan permintaan daging, untuk korban maupun konsumsi untuk itu kami memasok sapi dari Sulawesi, NTB, Bali dan Jawa. Dan dari lokal sendiri belum bisa memenuhi kebutuhan,” tuturnya.

Lanjut Fauzi, dalam sehari rumah pemotongan hewan (RTH) di Paser bisa memotong 7 hingga 10 sapi per harinya. Dan jika dihitung dalam setahun bisa memotong lebih dari 3000 lebih ekor sapi. Itu pun belum termaksud permintaan saat hari-hari besar.

“Jadi memang untuk permintaan daging Sapi di Paser saat ini cukup tinggi, kami memang sudah berupaya menyediakan pasokan terutama saat mau menyambut perayaan hari-hari besar,” ungkapnya.

“Dan untuk pasokan tahun ini terbilang aman, jadi kalau ada lonjakan harga, itupun tidak akan terlalu besar,” tutupnya. (log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.