Ari B

Penajam, helloborneo.com – Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, memastikan seluruh keluarga pasien positif virus corona yang baru diperiksa tim penanganan COVID-19 untuk mengatasi terjadinya penularan.
“Dua pasien baru yang terkonfirmasi positif virus corona bekerja di luar daerah,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara, Arnold Wayong ketika ditemui helloborneo.com, Kamis.
Namun keduanya lanjut Juru Bicara Tim Gugus Tugas COVID-19 tersebut, berdomisili di Kelurahan Sungai Parit dan Kelurahan Penajam, Kecamatan Penajam.
“Kedua pasien itu bekerja di perusahan tambang di Halmahera, tapi mereka tinggal di Kabupaten Penajam Paser Utara,” ujar Arnlod Wayong.
Keduanya disarankan perusahaan untuk diperiksa dan hasil pemeriksaan menurut dia, keduanya terkonfirmasi posirif virus corona, kendati dirawat rumah sakit di Kota Balikpapan datanya masuk ke Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara.
Tim Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Penajam Paser Utara tegasnya, telah melakukan tes swab kepada keluarga dan orang dekat dua pasien tersebut pada pekan lalu.
Hingga kini pasien terkonfirmasi positif virus corona yang masih dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Ratu Aji Putri Botung Kabupaten Penajam Paser Utara sebanyak empat orang, dan pasien yang sembuh tercatat 19 orang. (bp/hb)