
Penajam, helloborneo.com – Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Hamdam, resmikan Kantor Pelayanan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Danum Taka (Perumda Air Minum Danum Taka) Danum Taka yang terletak di Jl. Provinsi KM 1,5 Penajam, bersamaan dengan launching program hibah pemasangan 100 sambungan rumah Raden Sukma Keluraha Penajam, Selasa Pagi (12/09/2023).
Tampak hadir juga dalam kegiatan ini Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setkab PPU, Nicko Herlambang, ST, M.Si dan Asisten III Bidang Administrasi Umum, Ir. H. Ahmad Usman, Serta perwakilan unsur Forkopimda PPU.
PUDAM Danum Taka mendapatkan bantuan hibah dari Pemerintah Australia, yang selanjutnya digunakan untuk kegiatan yang sepenuhnya untuk kepentingan masyarakat Kabupaten PPU. Dua diantaranya adalah Pemasangan 100 Sambungan di perumahan Raden Sukma Kelurahan Penajam dan peningkatan sarana pelayanan di PUDAM Danum Taka dengan membuat Kantor Pelayanan bersamaan dengan ruang Arsip dan ruang pertemuan.
Hamdam dalam sambutannya mengapresiasi jajaran PUDAM Danum Taka yang telah bersungguh – sungguh melaksanakan perintah Bupati.
“Alhamdulillah kabar baik juga, saya dikabari oleh staf Pak Gubernur. Ternyata Pak Gubernur juga konsen dengan pelayanan pemenuhan air bersih wilayah pesisir. Tahun depan beliau akan membantu kita untuk membangun jaringan distribusi air.” Katanya.
Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti dan diakhiri dengan peninjauan Kantor serta ruangan baru PUDAM Danum Taka. (adv/hms/kmf/log)