Dinkes Kabupaten PPU Siapkan Kader Keamanan Pangan Bersih Bebas Penyakit

Bagus Purwa

Dinas Kesehatan Kabupaten. (Ist)

Penajam, helloborneo.com – Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara, menyiapkan kades keamanan pangan yang bersih bebas penyakit (higienis), sehingga makanan maupun minuman aman untuk dikonsumsi.

“Kami telah melatih puluhan kader keamanan pangan,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara Mu’allimin di Penajam.

Kader keamanan pangan disiapkan, lanjut dia, agar dapat menyampaikan kepada masyarakat menyangkut pengelolaan makanan maupun minuman yang aman untuk dikonsumsi.

Kader keamanan pangan juga bakal melakukan pendampingan dan pembinaan kepada pelaku usaha di sektor makanan dan minuman.

Dinas Kesehatan Kabupaten Paser Utara berencana menjadikan Pasar Induk Nemang Kecamatan Penajam sebagai percontohan menyangkut keamanan pangan tersebut.

Seluruh penjual produk makanan maupun minuman siap saji di Pasar Induk Nenang akan diberikan pemahaman menyangkut pengelolaan keamanan pangan yang bersih bebas penyakit.

“Kami akan lakukan pengecekan sanitasi dan saluran pembuangan air (darinase), sebagai percontohan pengelolaan keamanan pangan,” jelas Mu’allimin.

Seluruh ritel atau toko modern, warung makan, kelontong, depo air dan pasar, jelas dia, dianjurkan mengelola tempat berjualan agar produk makanan dan minuman memenuhi standar keamanan pangan yang higienis.

Makanan maupun minuman yang dijual di kantin sekolah juga harus memenuhi standar keamanan pangan yang bersih bebas penyakit agar aman untuk dikonsumsi.

Kader keamanan pangan tersebut sebagai salah satu upaya meningkatkan pengelolaan pangan higienis di daerah Benuo Taka itu.

Keamanan pangan, terutama yang dijual di pasaran harus bersih bebas penyakit karena sangat penting untuk kesehatan. (adv/log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.