RSUD RAPB Menang Dari ANB skor 4-1

Edy Suratman Yulianto

Kompetisi Basket Ball Pj Bupati Penajam Paser Utara. (Ist)
Kompetisi Basket Ball Pj Bupati Penajam Paser Utara. (Ist)

Penajam, helloborneo.com – Tim Abdi Negara Basketball (ANB) berhasil dikalahkan oleh Tim RSUD RAPB dengan skor 4-1. Pertandingan ini menutup kompetisi Basket Ball Pj Bupati Penajam Paser Utara (PPU) pekan ke 2, Sabtu (14/10/2023).

Bola dimulai dari tangan RSUD RAPB. Persaingan cukup sengit hingga menit ke 2 tanpa poin.

Mendekati 3 menit pertandingan, RSUD RAPB berhasil mencuri poin lebih dulu dari tangan Tim ANB, skor 1-0 untuk RSUD RAPB.

Kesulitan mengimbangi permainan hingga menit ke 3.40, RSUD RAPB kembali mencetak poin, skor 2-0.

Persaingan antar kedua tim cukup sengit, kesulitan mendapatkan poin dari RSUD RAPB, ANB meminta waktu istirahat atau time out di menit 4.30.

Kembali melanjutkan pertandingan, menit ke 5.31, RSUD RAPB kembali meraih poin ke 3 dan pemain bernama Arief mampu menciptakan hattrick.

Menit ke 6.31, pemain dari ANB bernama Jerry mencoba meraih poin, namun gagal. Skor masih 3-0 untuk RSUD RAPB.

Menit ke 9.22, pemain ANB Abimanyu kembali mencoba melempar bola ke dalam ring, namun tak tepat sasaran hingga gagal mencuri poin.

Tim ANB terus berupaya mendapatkan poin. Hasilnya upaya itu berhasil raih melalui tangan nomor punggung 30, Stevano. Skor menjadi 3-1 untuk tim RSUD RAPB hingga menit ke 11.

Di menit akhir, pertandingan RSUD RAPB Arif mampu menambah poin. Hingga skor sampai akhir pertandingan 4-1 , keunggulan untuk RSUD RAPB. (adv/log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.