Pemkab PPU Berkomitmen Penuh Sukseskan Pilkada Serentak 2024

Edy Suratman Yulianto

Pj Bupati PPU, Muhammad Zainal Arifin. (Ist)
Pj Bupati PPU, Muhammad Zainal Arifin. (Ist)

Penajam, helloborneo.com – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menyatakan dukungan penuh dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

Pj Bupati Kabupaten PPU, Zainal Arifin menjelaskan, Pemda PPU akan aktif dalam sosialisasi untuk mendorong partisipasi masyarakat pada Pilkada di wilayah Benua Taka. Ia mengharapkan semua komponen masyarakat—mulai dari tokoh agama, tokoh adat, hingga tokoh masyarakat—dapat mengajak warga berpartisipasi dalam Pilkada.

“Kami akan mengundang seluruh komponen masyarakat untuk meningkatkan partisipasi pemilih di Kabupaten PPU. Perbedaan pilihan tidak boleh merusak persaudaraan yang telah kita bangun,” kata Pj Bupati Kabupaten PPU, Di Kantor Bupati, Selasa (29/10/2024).

Selain itu, Zainal menyebutkan bahwa keberhasilan Pilkada dapat diukur melalui tingginya partisipasi pemilih dan pelaksanaan Pilkada yang aman dan damai tanpa konflik. Ia optimistis situasi kondusif yang telah terjaga hingga kini dapat dipertahankan hingga Pilkada selesai.

“Semoga kita bisa menjaga suasana ini sampai pelaksanaan Pilkada nanti,” harapnya.

Kapolres PPU, AKBP Supriyanto, dalam kesempatan yang sama, juga menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak yang telah menciptakan suasana aman dan kondusif di Kabupaten PPU hingga memasuki tahap kampanye Pemilu.

“Polri tidak dapat bekerja sendiri dan membutuhkan sinergi dari pemerintah, legislatif, partai politik, dan masyarakat,” ucap AKBP Supriyanto.

Sementara itu, Ketua KPU PPU, Ali Yamin Ishak, mengungkapkan bahwa logistik untuk Pilkada bupati dan wakil bupati PPU, serta pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), sudah diterima.

“Surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati PPU sebanyak 143.089 surat suara untuk 137.495 daftar pemilih tetap (DPT) plus 2,5 persen surat suara cadangan. Sedangkan untuk pemilihan gubernur, sebanyak 141.089 surat suara disiapkan,” ujarnya.

Pada akhir acara, Pj Bupati PPU Zainal Arifin, bersama Ketua DPRD PPU Raup Muin, Kapolres AKBP Supriyanto, dan Kepala KPU PPU Ali Yamin Ishak, membagikan stiker kepada pengguna jalan di depan Kantor Bupati sebagai bentuk ajakan untuk mensukseskan Pilkada damai tahun 2024 di Kabupaten PPU. (adv/kmf/log)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses