Ada Layanan Universitas Terbuka di Sabah dan Sarawak

L Gustian

Kota Kinabalu, helloborneo.com – Dubes RI untuk Malaysia, Herman Prayitno, secara resmi membuka layanan pendidikan Universitas Terbuka (UT) Kelompok Belajar (Pokjar) Sabah dan Sarawak, di Kota Kinabalu, Senin (6/4/2015).

Kegiatan tersebut merupakan upaya yang telah dilakukan oleh KBRI Kuala Lumpur bersama kantor perwakilan RI lainnya di Malaysia untuk membuka seluas-luasnya akses pendidikan bagi WNI di Malaysia.

Dengan diresmikannya layanan UT Pokjar Sabah dan Sarawak, Dubes Herman berharap kualitas SDM buruh migran Indonesia (BMI) yang bekerja di Malaysia dapata semakin meningkat. “Sehingga pada saatnya nanti mereka dapat meningkatkan strata sosial dan kehidupannya menjadi tenaga kerja yang profesional”, tambah Dubes Herman.

Sejak layanan UT diadakan pada tahun 2009, telah tercatat mahasiswa aktif UT sebanyak 634 orang. Mereka mengikuti kegiatan kuliah jarak jauh di UT Pokjar Kuala Lumpur, Johor Bahru dan Penang. Dengan dibukanya layanan UT di Sabah dan Sarawak ini, jumlah mahasiswa UT Malaysia akan bertambah menjadi sebanyak 710 orang mahasiswa.

Penerimaan mahasiswa UT di wilayah Sabah dan Sarawak pada sesi penerimaan Tahap I (2015) dikhususkan untuk para pamong guru (guru lokal) pada Community Learning Centre-CLC atau Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di Sabah dan Sarawak.

Pemerintah melalui UT juga menyediakan beasiswa bagi peningkatan kompetensi guru dan mereka yang memiliki kemampuan ekonomi terbatas selama 1 (satu) tahun, dilanjutkan beasiswa dari Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri selama 3 (tahun), dengan harapan mereka dapat menyelesaikan studinya dalam kurun waktu 4 (empat) tahun. Program studi yang diambil sesuai dengan kebutuhan guru adalah Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD).

Program perekrutan mahasiswa UT Kelompok Belajar (Pokjar) Sabah dan Sarawak ini terwujud karena koordinasi yang intensif yang dilakukan Atase Pendidikan KBRI Kuala Lumpur dengan Pimpinan Universitas Terbuka sejak bulan Agustus tahun 2014. Jumlah calon mahasiswa UT Pokjar Sabah dan Sarawak yang diterima pada sesi penerimaan Tahap I ini adalah sebanyak 53 orang guru CLC dari Kota Kinabalu dan 23 orang guru CLC dari Tawau.(log)

 




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.