Bupati Yusran : PPU Mampu Bersaing Dengan Kota / Kabupaten Se Indonesia

Subur P.

Bupati PPU Yusran Aspar.

Penajam, Diusianya yang masih tergolong sangat muda, Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) telah menorehkan segudang prestasi  di berbagai bidang, baik tingkat Kabupaten, tingkat Provinsi hingga tingkat Nasional. Keberhasilan ini tentunya tidak terlepas dari peran penting seorang Bupati PPU Yusran Aspar yang menjabat sebagai bupati PPU selama dua periede ini.

Bupati PPU Yusran Aspar menyampaikan, seluruh prestasi maupun penghargaan yang telah diraih didapatkan dengan perjuangan besar dari seluruh jajaran pemerintah Kabupaten PPU disana. Termasuk doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten PPU.

“Alhamdulillah diusianya yang masih sangat muda ini, Kabupaten PPU telah mampu bersaing dengan Kabupaten/Kota lainnya khususnya di Kalimantan Timur yang usianya terpaut jauh,  bahkan dalam beberapa bidang pembangunan kita mampu bersaing hingga tingkat Nasional,” kata Yusran Aspar.

Salah satu contoh melalui UPT PU. Inovasi ini terbukti mampu memberikan kemajuan bagi daerah yang sangat besar hingga mampu menghemat APBD ratusan milyar rupiah per tahun. Program gagasan Bupati Yusran ini menjadi inovasi terbaik di Indonesia yang kemudian dinobatkan sebagai kandidat inovasi dunia oleh Pemerintah Pusat.

“Atas keberhasilan dan prestasi UPT PU ini dengan sendirinya banyak daerah-daerah di seluruh Indonesia datang ke PPU untuk belajar tentang UPT PU kita dan menerapkan di daerah mereka,” kata Yusran.

Di Tahun 2014 Pemerintah Kabupaten PPU memperoleh sederet penghargaan, diantaranya Anugerah Adipura yang diserahkan  oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla di Istana Negara. Kemudian di tahun itu juga sederetan prestasi lainnya diantaranya sepererti Penganugrahan Aducation Award oleh Gubernur Kaltim, penghargaan Plakat Wahana Tata Nugraha (WTN) dari Kementerian Perhubungan, penghargaan Sertifikat standar kebijakan layanan dan Sertifikat standar pengorganisasian layanan dari Gubernur Kalimantan Timur dan sebagainya.

Kemudian di Tahun 2015 penghargaan Goverment Award 2015 dari Sindo Weekly di Jakarta, penghargaan Inovasi pelayanan publik 2015 dari Kementerian pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi, penghargaan Adhi Bhakti Tani Nelayan Nasional dari KTNA pusat, penghargaan Swasti Saba Padapa dari Menteri Kesehatan dan penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kementerian Perhubungan.

Di tahun 2016 dan 2017 penghargaan Piala Adipura kategori Kota kecil Tahun 2017 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan di tahun itu juga PPU memperoleh Predikat bintang satu atau kategori sangat tinggi dalam penyusunan laporan penyelenggaraan pemerintahan daerah (LPPD) DARI Kementerian Dalam Negeri.

Diakhir masa jabatan Bupati PPU Yusran Aspar dan Mustaqim Mz, Kabupaten PPU juga masih terus menorehkan prestasi ditingkat Provinsi Kaltim di daerahnya, diantaranya  diawal tahun ini PPU memperoleh panji keberhasilan terbaik satu bidang pengembangan IPTEK dan Inovasi, panji keberhasilan terbaik satu bidang pembangunan peternakan daan terbaik satu bidang  panji keberhasilan bidang tanaman pangan serta sejumlah prestasi lainnya.(Adv/Humas6/Hb)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.