Panti Asuhan Yayasan Yamusa Balipapan Barat Diamuk Api

Arsyad Mustar

Petugas pemadam kebakaran dibantu warga memadamkan api (Ist)

Balikpapan, helloborneo.com – Panti Asuhan Yayasan Manusia Untuk Bersama (Yamusa) yang beralamat di RT 25 Kelurahan Baru Tengah Kecamatan Balikpapan Barat, dilahap si jago merah, Selasa (19/09).

Api mulai membakar Panti Asuhan Yayasan Yamusa bagian asrama laki-laki tersebut sekira pukul 16.00 Wita. Kemudian, Polsek Balikpapan Barat langsung menuju lokai untuk mempermudah mobil pemadam kebakaran memadamkan api.

“Tidak berlangsung lama, modil pemadam kebakaran datang, dan dibantu warga untuk memadamkan apu,” jelas Kapolsek Balikpapan Barat, Kompol I Putu Yasa.

Panti Asuhan Yayasan Yamusa asrama laki-laki diketahui dihuni sebanyak empat orang anak-anak dari berbagai sekolah. Di antaranya, Justin (7), Marcel (14), Ari Hanjaya (13) dan Yohanes (13).

“Cuma asrama laki-laki yang sempat terbakar. Yayasan ini dikelola oldh Stenly R H Wowor,” ujarnya.

Setelah menggali informasi terkait penyebab kebakaran tersebut, Putu Yasa menjelaskan, salah satu penghuni asrama, yakni Justin bermain korek api. Kemudian mengenai kasur tempat tidurnya.

“Tidak korban jiwa pada kejadian ini. Kami mengamankan asrama perempuan tempat Justin sementara tinggal, karena banyak masyarakat yang berdatangan dan mau bertanya pada Justin. Menggingat justin masih ABH yang akan berdampak pada psikologi anak,” paparnya.

Selain itu, personil Polsek Balikpapan Barat juga mengarahkan adik pemilik yayasan yang Nofry G Mangindaan, agar setelah Stenly datang segera ke MakoPolsek Balikpapan Barat untuk membuat laporan.

“Saat ini situasi sudah dalam keadaan aman dan terkendali,” singkatnya. (am/tan)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.