
Jakarta, helloborneo.com – PT Angkasa Pura/AP II (persero) operator 20 bandara termasuk yang terbesar dan tersibuk di Indonesia yakni Bandara Soekarno-Hatta, mendorong pertumbuhan ekosistem kebandarudaraan nasional untuk memberikan dampak ekonomi lebih luas.
Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin memperkenalkan konsep Indonesia Aviaconomics. “Di dalam konsep Indonesia Aviaconomics, suatu bandara memiliki ekosistem yang memberikan dampak ekonomi secara luas dengan membuka ribuan bahkan puluhan ribu lapangan pekerjaan, serta memiliki aktivitas ekonomi yang tinggi,” ujarnya.
Adapun konsep Indonesia Aviaconomics itu sudah berjalan di Bandara Soekarno-Hatta. “Kawasan Bandara Soekarno-Hatta saat ini menciptakan lapangan pekerjaan untuk sekitar 50.000 orang, yang bekerja di berbagai instansi seperti AP II, maskapai, ground handling, tenant komersial, kargo, MRO dan lain sebagainya,” jelas Awaluddin.
Lebih lanjut, dia mengungkapkan bahwa aktivitas bisnis di Bandara Soekarno-Hatta juga tinggi. “Kawasan Bandara Soekarno-Hatta memberikan dampak ekonomi cukup luas, dengan transaksi dalam aktivitas bisnis di dalam kawasan berkisar Rp30 triliun dalam satu tahun dari berbagai stakeholder seperti tenant komersial, maskapai, bengkel pesawat atau MRO, bisnis kargo dan sebagainya,” urai Awaluddin.
Dia mengatakan, penerapan konsep Indonesia Aviaconomics yang semakin kuat dapat dilakukan melalui pengembangan tiga aspek yaitu Air Transport, Travel dan Tourism.
“Sektor aviasi adalah satu-satunya moda yang mengkoneksikan dunia dengan cepat, baik dengan konektivitas langsung maupun transit. Di Indonesia, pengembangan air transport, travel dan tourism yang terintegrasi dan dalam satu ekosistem dapat memperkuat penerapan konsep Aviaconomics. Dengan demikian, Indonesia Aviaconomics itu dapat menciptakan jutaan lapangan pekerjaan untuk keseluruhan bandara-bandara di Indonesia,” tambahnya.
Adapun Ekosistem transportasi udara termasuk di Bandara Soekarno-Hatta harus dikembangkan secara berkelanjutan untuk semakin luas memberikan dampak ekonomi.
“Penggerak dari ekosistem transportasi adalah 4A, yaitu airport, airlines, air navigation dan authorities. Semuanya harus dapat berkoordinasi dengan erat bahkan terintegrasi, dan harus tumbuh bersama-sama guna menciptakan ekosistem yang sehat,” ujar Awaluddin.
Sementara itu, Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai menambahkan sangat penting bagi para pihak di dalam ekosistem transportasi udara untuk berkolaborasi.
“Kolaborasi antara operator bandara dan maskapai sangat penting. Lebih dari 70 persen bisnis proses maskapai itu ada di bandara. Bandara sangat berperan di bisnis maskapai,” katanya.
Lebih lanjut menurut Dewa Kadek Rai, di Bandara Soekarno-Hatta, Citilink dan AP II berkolaborasi untuk memperlancar dan mempersingkat waktu dari customer dalam melakukan check-in. “Penggunaan aplikasi Travelin (milik AP II) kita sosialisasikan terus untuk kemudahan di bandara,” ujarnya.
Sementara itu, Co-founder Indotelko Forum Doni Ismanto mengatakan, pengembangan ekosistem di bandara harus dilakukan dengan transformasi digital. “Transformasi digital ini untuk menghilangkan silo (masing-masing stakeholder bergerak sendiri),” ucapnya.
General Aviation
Sebagai bagian implementasi konsep Aviaconomics, AP II mendorong pengembangan layanan general aviation semisal penerbangan helikopter di bandara-bandara yang dikelola perseroan.
Bandara Soekarno-Hatta saat ini sudah terdapat Cengkareng Heliport yang dioperasikan oleh Whitesky Aviation. Pada 15-18 Juni 2023, di Cengkareng Heliport digelar Heli Expo Asia 2023 sebagai gelaran terkait industri helikopter pertama di Indonesia.
Awaluddin mengatakan, bandara AP II lainnya siap menghadirkan heliport seperti di Bandara Soekarno-Hatta.
“Kebutuhan heliport termasuk Cengkareng Heliport salah satunya menunjang general aviation, untuk memperkuat Avioconomics di bandara. Layanan helikopter memiliki potensi cukup besar dan kami siap apabila ada ide membuat heliport di bandara lain,” kata Awaluddin.
Ketua Umum INACA yang juga CEO Whitesky Aviation, Denon Prawiraatmadja mengatakan, keberadaan Cengkareng Heliport melengkapi layanan di Bandara Soekarno-Hatta.
“Bandara Soekarno-Hatta memiliki Cengkareng Heliport, sama seperti Bandara John F. Kennedy. Bahkan Cengkareng Heliport lebih luas dibandingkan di sana. Keberadaan Cengkareng Heliport itu melengkapi layanan di Bandara Soekarno-Hatta,” imbuh Denon. (ip/log)