Rapal JKN
Lakukan Pengejaran Penikaman Depan Kuburan
Tana Paser, helloborneo.com – kasus penikaman yang terjadi di kawasan Batu Kajang, tepat depan kuburan Senin malam lalu. Kini masih dalam pengejaran tim Reskrim Polres Paser bersama Polsek Batu Kajang, dari hasil pemeriksaan saksi-saksi, tim sudah mengantongi identitas pelaku penikaman yang merengut nyawa Asnan (27), warga asal Batu Kajang, Rt 14, Kecamatan Batu Sopang.
Kapolres Paser AKBP Anggie Yuliyanto Putro melalui, Kasat Reskrim Polres Paser AKP Aldi Alfa Faroqi yang dikonfirmasi mengatakan, berdasarkan pemeriksaan saksi pihaknya sudah mengantongi identitas pelaku dan ciri-ciri fisiknya. Selain itu mobil yang digunakan untuk untuk mencegat korban juga telah diketahui.
“Kami sudah mengantongi identitas si pelaku misterius ini, tinggal menunggu waktu pelaku untuk segera mungkin kami temukan,” ucap Aldi.
Namun untuk motif pemikaman itu sendiri pihaknya belum bisa menyimpulkan. Pasalnya dari keterangan saksi hanya sempat terdengar adu mulut, lalu usai mobil itu pergi korban tersungkur di tengah jalan.
Selain itu, terlepas dari kasus penikaman itu sendiri Aldi berharap pada masyarakat agar jangan ragu untuk menjadi saksi. Apalagi saat terjadi tindak kriminalitas untuk melaporkan ke petugas polisi terdekat.
“Kami berharap untuk masy agar jangan ragu untuk menjadi saksi ataupun melaporkan suatu kegiatan yang mengarah ke kriminalitas,” tutup Aldi. (rol)